torototheong

Media Berbagi Semoga ada Manfaatnya ...

Breaking

Friday, 10 January 2020

PAGUYUBAN SD NEGERI 3 PAMALAYAN MEMBUKA LAYANAN OPERASIONAL PERPUSTAKAAN AL ULUM





PAGUYUBAN SD NEGERI 3 PAMALAYAN

MEMBUKA LAYANAN OPERASIONAL PERPUSTAKAAN AL ULUM




Jumat, 10 Januari 2020 bertempat di SD Negeri 3 Pamalayan, Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis, paguyuban orang tua siswa resmikan pembukaan layanan operasional perpustakaan Al Ulum. Mengapaoleh Paguyuban orang tua siswa, karena semenjak dideklarasikan terbentuknya paguyuban mereka dengan sigap merespon positif kegiatan layanan pendidikan di SD Negeri 3 Pamalayan. Paguyuban yang didominasi oleh ibu-ibu ini duduk bersama dengan Kepala Sekolah, dewan guru dan komite menciptakan terobosan program-program positif di SD Negeri 3 Pamalayan.




Diantara program yang sudah berjalan adalah:
Program Jumat tanpa jajan
Program ini digagas dan direalisasikan dengan kesadaran bersama, dimana anak-anak pada hari Jum’at berupaya menghentikan aktifitas jajan di sekolah. Orang tua jelas memfasilitasi anaknya dengan perbekalan dari rumah secukupnya.Lantas uang jajan hari itu diberi kesempatan kepada sisiwa untuk menumbuhkan jiwa kedermawanannya dengan mengisi kotak sumbangan dan ini sepenuhnya dikelola oleh paguyuban tiap kelas yang selanjutnya ditampung di paguyuban sekolah.

Selain itu terdapat pula Program Bersih Perangkat Alat Sholat.
Semua perangkat alat sholat yang terdapat di mushola sekolah tiap Hari Kamis di cuci bersih oleh ibu-ibu Paguyuban. Aktifitas yang luar biasa baiknya.

Dalam sambutannya Ibu Kepala Sekolah (Hj. Tini Suhartini, S.Pd) mengucapkan terima kasih kepada Ibu-ibu Paguyuban atas kontribusi positif terhadap sekolah. Beliau mengajak agar bisa terus bergandeng tangan guna memberikan layanan terbaik terhadap peserta didik.

Terkait dengan perpustakaan, sejak turunya bantuan ribuan buku ke sekolah, langsung dibenahi oleh ibu-ibu paguyuban dibawah bimbingan Bapa Ibu Guru di Sekolah. Kerapihan dan Ketertiban administrasi ditangani oleh ibu-ibu paguyuban. Penataan berikut pengkodean buku nyaris serapi di perpustakaan seharusnya. Termasuk acara Pembukaan (Gunting Pita) hari ini, semua digagas dan ditangani oleh ibu-ibu Paguyuban. Pada acara pembukaan tersebut diserahkan kartu pinjaman kepada siswa untuk memulai pelayanan secepatnya.





Struktur Organisasi Paguyuban SDN 3 Pamalayan
Penanggung Jawab : Kepala Sekolah
Ketua : Martina S
Wakil Ketua : Fernih dan Pupu
Sekertaris ; Yati dan Rani
Bendahara : Etin dan Ika
Seksi Pendidikan : Ida F dan Sri
Seksi Kerohanian : Neneng dan Iis
Seksi Sosial : Tita Sucita dan Ema
Seksi Sarana Prasarana : Fita dan Dalilah
Seksi Perputakaan : Lia Rosmalia dan Tini
Pembina : Wali Kelas 1 s,d 6
Penasehat : Komite SDN 3 Pamalayan




Kita diperintahkan shalat dengan tata cara yang telah diajarkan oleh Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, beliau bersabda:
“Shalatlah kamu sebagaimana kamu melihatku shalat.” [HR. Bukhari]




Apabila ada yang salah "Mohon Maaf" mudah-mudahan berkenan mengoreksinya ...


Baca Juga  artikel -----

No comments:

Tetap Jaga Protokol Kesehatan